Categories: BeritaBerita Daerah

Fraksi Demokrat DPRD Sulsel Bantu Korban Banjir di Luwu Utara

Luwu Utara: Anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD Sulsel Fadriaty AS bersama kader Partai Demokrat Luwu Raya menyampaikan bantuan dari Fraksi Partai Demokrat DPRD Sulsel kepada pengungsi korban bencana banjir bandang Luwu Utara di Desa Meli, Kec.Baebunta, Kamis (16/7). Bantuan tersebut berupa bahan makanan, air minum kemasan, susu, kain sarung, terpal plastik dan obat-obatan.

Warga yang mengungsi secara mandiri di areal perkebunan sawit adalah warga yang lolos dari terjangan banjir bandang luapan sungai Meli-Radda, Senin malam (16/7).

Rumah mereka hanyut tersapu banjir, dan atau tertimbun pasir lumpur serta serpihan kayu. Tidak sedikit dari mereka telah kehilangan anggota keluarganya.

Kondisi pengungsian pun sangat memprihatinkan; beratap terpal plastik tanpa dinding, tanpa penerangan apalagi fasilitas sanitasi, dalam keadaan cuaca yang tak menentu.

Banjir bandang di Luwu Utara menerjang enam kecamatan yakni Masamba, Baebunta, Sabbang, Malangke Barat, Baebunta Selatan dan Malangke.

Luapan sungai Masamba, sungai Meli dan sungai Rongkong membawa material pasir, lumpur dan kayu menimbun ribuan rumah, badan jalan dan kebun warga.

Informasi dari Basarnas dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Luwu Utara, hingga Jumat malam (17/7) jumlah korban meninggal 36 orang, dan 16 orang lagi masih dalam pencarian tim SAR gabungan.

Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB merilis data jumlah pengungsi akibat banjir bandang Luwu Utara mencapai 14.483 jiwa.

(Rilis/dik)

didit

Recent Posts

AHY Resmi Sandang Gelar Doktor Dengan Predikat Cum Laude dari Universitas Airlangga

Surabaya-Jawa Timur: Dengan predikat Cum Laude, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berhasil menyelesaikan studi doktoralnya, melalui…

7 days ago

Penuh Haru, Menteri AHY Persembahkan Gelar Doktor untuk Almarhumah Ibu Ani Yudhoyono

Surabaya: Menteri ATR/Kepala BPN,  Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) resmi menyelesaikan studi Doktoralnya setelah melaksanakan Ujian Doktor…

1 week ago

Dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, Menteri ATR/Kepala BPN dan Wamen ATR/Waka BPN Ikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya

Jakarta: Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama Wakil…

2 weeks ago

HUT ke-23 Partai Demokrat, AHY: Lanjutkan Pembangunan, Tingkatkan Kesejahteraan

Jakarta - Dalam suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti…

1 month ago

Hadir di SMA Taruna Nusantara sebagai Alumni, Menteri AHY Motivasi Siswa untuk Menjadi Generasi yang Optimis dan Berkarakter

Magelang: Menteri ATR/Kepala BPN, Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) memberikan ceramah kepada 1.099 siswa/siswi SMA Taruna Nusantara…

1 month ago

Hadiri Penutupan Rapimnas Partai Gerindra, AHY: Demokrat Selalu Siap Bersinergi Untuk Rakyat

Jakarta; Menghadiri secara langsung Penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) dan Apel Akbar Partai Gerindra di…

1 month ago