Demokrat Tanah Laut Gelar Musancab

Ketua DPC Partai Demokrat Tanah Laut H Arkani S.Pd.M.Si saat memberikan sambutan pada Musancab III di Sinar Hotel Jalan KH. Mansyur Kelurahan Angsau, Kecamatan Pelaihari, Minggu (14/10/2018).

Tanah Laut,Kalsel: Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat (DPC PD) Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar Musyawarah Anak Cabang (Musancab) III di Sinar Hotel Jalan KH. Mansyur Kelurahan Angsau, Kecamatan Pelaihari, Minggu (14/10/2018).

Hadir dalam acara Musancab III tersebut diantaranya Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kalsel Rusian SE.SH, Ketua DPC Tanah Laut H Arkani.S.Pd, M.Si, para ketua PAC dan ketua Ranting se -Tanah Laut.

Musancab Ke III ini, Demokrat Tanah Laut, mengambil tema “Mantapkan Niat, Bulatkan Tekad, Dekati Rakyat Dan Menangkan Pemilu 2019”.

Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kalimantan Selatan Rusian SE.SH, mengatakan Musyawarah ini, merupakan perbuatan yang sakral dilakukan sesuai dengan amanat Anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) Partai Demokrat.

Secara teknis, struktur telah dilengkapi alat peraga yang lengkap. “Saya sendiri nanti ikut meletakan papan nama disetiap Ketua PAC dan Ranting. Para ranting nantinya bersosialisasi, selaku tugas tanggung jawab partai dan bersosialisasi kepada masyarakat, yang memiliki hak suara. Ini diperlukannya pelatihan khusus, pihak kita akan memberikan pelatihan materi ataupun tagar, itu bahan yang nantinya mereka bawa ke PAC dan Ranting ke masyarakat,” Kata Rusian

Sementara Ketua DPC Partai Demokrat Tanah Laut H Arkani S.Pd.M.Si mengemukakan Musyawarah Anak Cabang ( Musancab ) adalah agenda lima tahun sekali. Demokrat melaksanakan Musyawarah Anak Cabang ( Musancab ) ke III ini, selanjutnya untuk menggerakan mesin partai dari ranting sampai anak ranting hingga ke cucu ranting.

“Hari ini, pada Musyawarah Anak Cabang ( Musancab ) ke III, dari 135 ranting, yang hadir saat ini ada 130 ranting saja. Ranting Demokrat Tanah Laut sebanyak 135 ranting, 35 persen pengurusnya adalah perempuan dan dikombinasi ketuanya dari kalangan muda dan orang tua yang sudah senior. Ketua ranting dari kalangan muda sekitar 23 persen, selebihnya senior semua,” Ungkapnya.

“Saya sangat bangga melihat semangat, para ranting hadir di Musyawarah Anak Cabang ( Musancab) III, semangat mereka, siap memenangkan partai Demokrat di Tanah Laut dan merebut kembali kemenangan Demokrat,” kata Arkani S.Pd.M.Si. di akhir sambutannya.(pelpost.com/wan)

didit

Recent Posts

AHY Resmi Sandang Gelar Doktor Dengan Predikat Cum Laude dari Universitas Airlangga

Surabaya-Jawa Timur: Dengan predikat Cum Laude, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berhasil menyelesaikan studi doktoralnya, melalui…

7 days ago

Penuh Haru, Menteri AHY Persembahkan Gelar Doktor untuk Almarhumah Ibu Ani Yudhoyono

Surabaya: Menteri ATR/Kepala BPN,  Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) resmi menyelesaikan studi Doktoralnya setelah melaksanakan Ujian Doktor…

1 week ago

Dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, Menteri ATR/Kepala BPN dan Wamen ATR/Waka BPN Ikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya

Jakarta: Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama Wakil…

2 weeks ago

HUT ke-23 Partai Demokrat, AHY: Lanjutkan Pembangunan, Tingkatkan Kesejahteraan

Jakarta - Dalam suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti…

1 month ago

Hadir di SMA Taruna Nusantara sebagai Alumni, Menteri AHY Motivasi Siswa untuk Menjadi Generasi yang Optimis dan Berkarakter

Magelang: Menteri ATR/Kepala BPN, Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) memberikan ceramah kepada 1.099 siswa/siswi SMA Taruna Nusantara…

1 month ago

Hadiri Penutupan Rapimnas Partai Gerindra, AHY: Demokrat Selalu Siap Bersinergi Untuk Rakyat

Jakarta; Menghadiri secara langsung Penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) dan Apel Akbar Partai Gerindra di…

1 month ago