Demokrat Ambil Langkah Hukum Terkeras pada Pihak-pihak yang Bermain di Belakang Berita Asia Sentinel

Jansen Sitindaon (ist)

Jakarta: Partai Demokrat melalui komunikator politiknya, Jansen Sitindaon, menegaskan segera mengambil langkah hukum paling keras pada pihak-pihak dalam negeri yang diduga bermain di belakang berita memfitnah Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang dimuat Asia Sentinel. 

Pernyataan itu disampaikan Jansen Sitindaon melalui akun Twitternya @jansen_jsp, Kamis dinihari (20/9).

Berikut ini pernyataan Jansen Sitindaon selengkapnya:

1. Terkait Asia Sentinel: walau sudah minta maaf, kami @PDemokrat masih akan membuktikan lebih jauh lagi, kalau di negaranya Hongkong dia bukan produk pers. Agar kedepan ini jadi pelajaran juga bagi media kita di Indonesia agar tdk segampang itu menyadur berita dari luar bulat²;

2. @asiasentinel ini harus jadi pelajaran bg media lokal kita, jgn karena berbau asing langsung dianggap paling akurat, paling kredibel. Semua isinya benar! Tanpa filter langsung dimuat. Jika sudah rusak begini korbannya banyak. Tidak cukup hanya meminta maaf persoalan selesai!

3. Kerusakan akibat @asiasentinel ini sdh kadung dalam. Apalagi ditahun politik dibumbui disana sini digoreng politisi busuk. Belum lg ada media yg punya interest lain selain sekedar memberitakan. Partisan! Nama baik pak @SBYudhoyono rusak! @PDemokrat juga. Sah kami untuk MARAH.

4.Untuk itu pihak² di lokal Indonesia (dalam negeri) yg kami duga ikut bermain dibelakang berita @asiasentinel ini akan terus kami kejar. Ketika bukti yg cukup telah kami dapatkan, akan segera kami ambil LANGKAH HUKUM PALING KERAS yg bisa dilakukan dan dibenarkan hukum Indonesia.

(Didik)

didit

Recent Posts

AHY Resmi Sandang Gelar Doktor Dengan Predikat Cum Laude dari Universitas Airlangga

Surabaya-Jawa Timur: Dengan predikat Cum Laude, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berhasil menyelesaikan studi doktoralnya, melalui…

7 days ago

Penuh Haru, Menteri AHY Persembahkan Gelar Doktor untuk Almarhumah Ibu Ani Yudhoyono

Surabaya: Menteri ATR/Kepala BPN,  Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) resmi menyelesaikan studi Doktoralnya setelah melaksanakan Ujian Doktor…

1 week ago

Dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, Menteri ATR/Kepala BPN dan Wamen ATR/Waka BPN Ikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya

Jakarta: Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama Wakil…

2 weeks ago

HUT ke-23 Partai Demokrat, AHY: Lanjutkan Pembangunan, Tingkatkan Kesejahteraan

Jakarta - Dalam suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti…

1 month ago

Hadir di SMA Taruna Nusantara sebagai Alumni, Menteri AHY Motivasi Siswa untuk Menjadi Generasi yang Optimis dan Berkarakter

Magelang: Menteri ATR/Kepala BPN, Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) memberikan ceramah kepada 1.099 siswa/siswi SMA Taruna Nusantara…

1 month ago

Hadiri Penutupan Rapimnas Partai Gerindra, AHY: Demokrat Selalu Siap Bersinergi Untuk Rakyat

Jakarta; Menghadiri secara langsung Penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) dan Apel Akbar Partai Gerindra di…

1 month ago